Wawako Padang Ekos Albar presentasi di hadapan jajaran Kemenkominfo RI. (ist). |
Padang, Analisakini.id-'Duet Maut' pemimpin Kota Padang, Hendri Septa dan Ekos Albar terus berkolaborasi memberikan yang terbaik kepada warga kota ini.
Bahkan dalam waktu dekat piranti Call Center merespon beragam keluhan masyarakat terutama layanan publik dan fasilitas publik, Pemko Padamg segera meluncurkannya.
"Ya segera dan itu memang arahan Pak Walikota Hendri Septa bagaimana Pemko Padang hadir terhadap keluhan warganya, Call Center 112 ini layaknya seperti 911 nantinya,"ujar Wakil Walikota Padang H Ekos Albar, Jumat (28/7/2023) kepada media di Padang.
Call Center Meningkatkan 112 (one one two) dilaunching perdana saat Peringatan Hari Jadi Kota Padang ke- 354.
"Saat ini tengah finishing pirantinya, dan arahan Pak Hendri Septa sudah siap lauching pada Peringatan Hati Jadi Kota Padang ke 354 (7 Agustus 1669- 7 Agustus 2023),"ujar Ekos Albar
didampingi Kepala Dinas Kominfo Boby Firman.
Call Center 112 ini sudah disosialisasikan Kementerian Kominfo RI di Bali, Kamis 27/7-2023. Call Center 112 menjadi Layanan Tunggal Kedaruratan.
Ekos Albar dihadapan Direktur Kementerian Kominfo, beberapa Kepala Daerah, Kadis Kominfo dan Kepala BPBD kabupaten/kota menyampaikan antusiasnya terhadap layanan Call Center 112 ini
"Kami antusias sekali adanya Call Center 112 sebagai Layanan Tunggal Kedaruratan, karena Padang masuk daerah yang rawan bencana, tentu sangat membutuhkan sekali layanan terpadu kedaruratan,"ujar Ekos Albar.
Ekos Albar berharap agar Kementerian Kominfo dapat segera mengaktivasi kan segera Call Center 112, Kota Padang siap meluncurkan pada 7 Agustus 2023, bertepatan Hari Jadi Kota Padang ke-354.
Dan Call Center 112 ini menjadi persembahan Pemko Padang kepada masyarakat.
"Call Center 112 jadi kado ulang tahun dari Pemko kepada masyarakat Kota Padang,"ujar Ekos.
Aktivasi Call Center 112 ini kata Ekos Albar masyarakat tinggal pencet nomor lnya jelasnya tentu masyarakat dalam kondisi darurat, seperti kebakaran, kecelakaan, banjir, pohon tumbang, serangan jantung, kekerasan, atau berada dalam kondisi darurat lainnya.
"Cukup menghubungi nomor tunggal 112. Dan layanan ini bebas pulsa, nantinya akan segera ditindaklanjuti oleh OPD terkait. Layanan ini tersedia selama 24 jam, artinya dapat diakses sepanjang waktu oleh masyarakat dalam kondisi darurat,"ujar Ekos Albar.
Call Center 112 ini kata Ekos didukung total oleh PT Digital Sandi Informasi sebagai penyedia layanan yang membantu mem-backup dan dapat diakses selama 24 jam.(*/do)