![]() |
Padang, Analisakini. Id Disampaikan Kemdikbud, terkait penyampaian informasi yang ditujukan kepada guru sertifikasi dan non sertifikasi.
Info penting yang disampaikan Kemdikbud pada guru sertifikasi dan non sertifikasi sebagaimana dikutip Analisakini.id dari akun Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud.
Guru sertifikasi dan non sertifikasi, harus mengetahui bahwa Kemdikbud membuka rekrutmen calon fasilitator program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) angkatan 13.
Pendaftaran rekrutmen calon fasilitator dibuka untuk para pengajar praktik Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 1, 2, 3, dan 4.
Fasilitator PGP, nantinya bertugas mencatat perkembangan Calon Guru Penggerak (CGP) dan juga memberikan motivasi serta membantu CGP dalam menjalankan perannya.
Selain itu, fasilitator juga dapat memberi umpan balik serta menilai CGP, serta mengumpulkan tugas-tugas selama proses pendidikan merupakan tugas fasilitator.
Kemudian, bertugas pula dalam memberikan umpan balik kepada instruktur, memfasilitasi proses diskusi dan refleksi CGP juga termasuk tugas fasilitator. (at)