arrow_upward

TANGANI PERSOALAN SAMPAH, Wako Padang Hendri Septa Bersyukur Bakal Terima Bantuan dari Kemen PUPR

Rabu, 12 Oktober 2022 : 09.35

 

Walikota Padang Hendri Septa saat meninjau pengolahan sampah dengan sistem RDF (refuse derived fuel) di Cilacap. (humas)

Padang, Analisakini.id-Walikota Padang Hendri Septa mengaku bersyukur atas rencana pemberian bantuan hibah yang akan diterima Kota Padang dari Kementerian PUPR. Bantuan tersebut yaitu berupa pembangunan pengolahan sampah dengan sistem RDF (refuse derived fuel).

"Atas nama Pemerintah Kota dan warga Kota Padang, kita berterima kasih sekali kepada Pemerintah Pusat melalui Direktoral Jenderal (Ditjen) Cipta Karya Kementerian PUPR yang akan memberikan dukungan bagi Kota Padang untuk bisa menerapkan sistem RDF. Semoga ini menjadi momentum bagi Kota Padang dalam mengatasi persoalan sampah yang per harinya mencapai 500-550 Ton," ungkap Walikota Padang di sela acara Koordinasi dan Konsultasi Pemanfaatan Sampah dengan Metode RDF bersama Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji dan jajaran di Ruang Gadri Rumah Dinas Bupati Cilacap, Selasa (11/10/2022).

Menurut Hendri, terkait pemberian bantuan ini yaitu berawal dari diundangnya Pemko Padang untuk DESK penjaringan minat dalam program Improvement of Solid Waste Management to Support Regional Area and Metropolitan Cities (ISWMP) pada pertengahan September lalu di Jakarta.

"Alhamdulillah, dari 37 kabupaten/kota di Indonesia yang diundang pada pertemuan ini, Kota Padang termasuk salah satu kota diantara 14 kabupaten/kota yang lolos untuk tahap verifikasi lapangan oleh tim dari Kementerian PUPR. Berdasarkan informasi yang diperoleh, Kota Padang menjadi prioritas untuk mendapatkan bantuan RDF-Plant dari Kementerian PUPR tersebut," ungkapnya.

Lebih lanjut Wali Kota Padang juga berharap dengan diterapkannya sistem RDF nantinya selain menjawab solusi masalah sampah di Kota Padang, juga menghasilkan energi yang bersifat baru dan terbarukan (EBT). Begitu juga mengurangi pemakaian energi fosil di Padang.

"Metode RDF merupakan salah satu metode dalam pemanfaatan sampah dengan memberikan perlakuan sehingga sampah dapat menjadi bahan bakar/salah satu sumber energi. Melalui metode ini, sampah dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi menggantikan batu bara sehingga pemakaian batu bara juga dapat berkurang," pungkasnya didampingi sejumlah kepala OPD terkait saat itu. (do)



Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved