arrow_upward

Yandri Susanto Resmi Gantikan Zulhas sebagai Pimpinan MPR

Kamis, 30 Juni 2022 : 15.17
Yandri Susanto dilantik sebagai Wakil Ketua MPR.

Jakarta, Analisakini.id – Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto resmi dilantik menjadi Wakil Ketua MPR menggantikan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pada Kamis (30/6/2022).

Pelantikan tersebut dipimpin oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet).

Selain itu, pelantikan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat, Wakil Ketua MPR RI Arsul Sani, Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid, dan Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid.

Pengucapan sumpah jabatan Yandri Susanto dilakukan hari ini pada pukul 13.00 WIB, Kamis 30 Juni 2022 di Gedung Nusantara IV MPR/DPR/DPD RI.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai Wakil Ketua MPR dengan sebaik baiknya dan seadil adilnya bahwa saya akan memegang teguh Pancasila dan menegakan UUD NRI 1945 serta peraturan perundang undangan,” kata Yandri saat membacakan sumpah, dilansir dari detiknews.com.

“Bahwa saya akan menegakkan kehidupan demokrasi serta berbakti kepada bangsa dan negara. Bahwa saya akan memperjuangkan aspirasi rakyat dan daerah yang saya wakili untuk mewujudukan tujuan nasional demi kepentingan bangsa kesatuan Republik Indonesia,” sambungnya.

PAN sudah menunjuk Yandri Susanto menjadi Wakil Ketua MPR yang menggantikan Zulkifli Hasan yang kini menjabat sebagai Menteri Perdagangan. Yandri Susanto akan mundur dari jabatan Ketua Komisi VIII DPR RI.

“Iya,” kata Sekjen PAN Eddy Soeparno saat ditanyakan apakah Yandri Susanto mundur dari jabatan Ketua Komisi VIII DPR, Selasa 28 Juni 2022.

Sementara itu, hingga kini PAN belum memutuskan siapa pengganti Yandri Susanto untuk menjadi Ketua Komisi VIII DPR RI. Namun, PAN akan memutuskan dalam waktu dekat ini.

Selain Yandri Susanto, dilantik juga empat anggota MPR pengganti antarwaktu (PAW) 2019-2024 diantaranya Riswan Toni DK dari Fraksi Golkar, Bahtra dari Fraksi Gerindra, Difriadi dari Fraksi Gerindra, dan Ravindra Airlangga dari Fraksi Golkar. (***)


Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved