arrow_upward

Jelang Lebaran, Wako Padang Hendri Septa Tinjau Kesiapan Terminal Anak Air

Selasa, 26 April 2022 : 11.07

 

Walikota Padang Hendri Septa tempelkan stiker angkutan Lebaran pada bus. (humas).

Padang, Analisakini.id-Jelang mudik lebaran tahun ini, Walikota Padang Hendri Septa meninjau Kesiapan Terminal Anak Air, yang berada di Kelurahan Anak Air, Kecamatan Koto Tangah, Senin (25/4/2022). Peninjauan tersebut menyasar bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) maupun Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) yang masuk ke terminal. 

Hendri Septa mengatakan, peninjauan bertujuan untuk memastikan kendaraan yang digunakan untuk mengangkut penumpang layak untuk beroperasi. Setelah dinyatakan layak, kendaraan tersebut langsung dipasangi stiker. 

"Dengan ditempelnya stiker ini menandakan  bahwah bus-bus yang masuk ke terminal ini layak dan aman digunakan. Artinya, bus yang dipasang stiker itu telah melalui pengecekan seperti pengecekan rem, surat-surat kendaran, lampu kendaraan dan lainnya," sebut Wako Hendri Septa. 

Orang nomor satu di Padang itu berharap dengan dipasang stiker dapat menimbulkan rasa aman dan nyaman bagi penumpang selama melakukan perjalanan.

"Kami mengimbau kepada masyarakat Kota Padang untuk memilih angkutan lebaran yang telah berstiker layak jalan. Hal ini guna menjaga kenyamanan dan keamanan penumpang saat mudik lebaran," pungkas Wako Hendri Septa. 

Dalam peninjauan tersebut, Wako Hendri Septa didampingi Kepala BKPSDM Padang Arfian dan Kepala Dinas Perhubungan Yudi Indra Syani. Turut hadir unsur Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah III Sumatera Barat (Sumbar) Deny Kusdyana beserta jajaran. (***)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved