arrow_upward

Setelah Ungguli Junaidi dan Noffi, Guru TK ini Terpilih Jadi Ketua RT 01

Minggu, 20 Maret 2022 : 17.36

Novi Yanti sebagai Ketua RT 01 terpilih foto bareng calon Ketua RT, tim Pil RT dan Ketua RW 06 Taratak Paneh. (ist)

Padang, Analisakini.id-Pertama kali proses berdemokrasi pemilihan Ketua RT 01 digelar di RW 06 Taratak Paneh, Korong Gadang, Padang, Minggu (20/3/2022).

Tiga calon ketua RT 01, Junaidi Rismon, Noffi Hendri dan Novi Yanti, saling berebut suara warga secara langsung.

Setelah dilakukan pemungutan dan penghitungan suara, Ketua Tim Pemilihan RT 01, Ali Umar didampingi Sekretaris Gito Rusdianto menyatakan, Novi Yanti peroleh 60 suara disusul Junaidi Rismon 44 suara dan Noffi Hendri 12 suara dan 1 suara batal.

Terpilihnya mantan Sekretaris RT 01 yang juga guru TK ini, adalah bukti warga sudah bisa menentukan pilihannya dengan mempergunakan nurani.

"Buk Novi terpilih jadi Ketua RT 01 karena warga sudah menilai kinerjanya selama jadi sekretaris RT," celutuk Tiara, aktivis pemuda ini.

Sementara itu Ketua RW 06 Taratak Paneh Eko Muhardi merasa bahagia melihat proses pemilihan RT yang dilakukan secara perdana di lingkungan RW 06 ini.

"Alhamdulillah saya bahagia karena proses Pil RT berjalan demokratis. Warga saya sudah dewasa dalam memilih pemimpinya," ucap Eko, wartawan senior yang kini fokus jadi developer ini.

Lurah Korong Gadang, Martias Ali berharap proses pemilihan Ketua RT ini nantinya akan jadi "rule of mode" Pemilihan Ketua RT di kelurahan. (***)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved