arrow_upward

Diwisuda, Wagub Sumbar Audy Joinaldy Juga Raih Record MURI

Rabu, 16 Maret 2022 : 13.18

 


Padang, Analisakini.id-Wakil Gubernur Sumatera Barat (Wagub Sumbar) Audy Joinaldy diwisuda atas gelar Doktor yang didapat tempo hari di Institut Pertanian Bogor (IPB). Audy pun juga meraih rekor MURI sebagai kepala daerah provinsi yang memiliki gelar akademik terbanyak, 7 gelar.

"Selamat & sukses kepada Wakil Gubernur Sumatera Barat Dr. Ir. Audy Joinaldy S. Pt., M. Sc., M.M., IPM, ASEAN. Eng. Atas wisuda dan Penganugerahan REKOR MURI sebagai Kepala Daerah Level Provinsi (Wagub) dengan gelar akademik terbanyak di Indonesia," tulis Mahyeldi di akun Facebook Mahyeldi-Audy untuk Sumbar Madani.

Audy Joinaldy sendiri sebelumnya berhasil lolos Sidang Promosi Terbuka Program Doktor Manajemen Bisnis (S3) di Institut Pertanian Bogor.

Ada 7 dosen yang melakukan pengujian terhadap penelitiannya yang bertajuk Perencanaan Model Logistik 4.0 untuk Bisnis Day-Old Chick (DOC) pertama kalinya dalam bidang perunggasan di Indonesia.

Adapun dosen yang melakukan pengujian pada disertasi tersebut yakni Prof Luki Abdullah (Ketua Komisi Pembimbing), Prof Yandra Arkeman (Anggota Komisi Pembimbing), Siti Jahroh (Anggota Komisi Pembimbing), Budi Yulianto (Penguji Luar Komisi), Rudi Afnan (Penguji Luar Komisi), Syamsul Maarif (Ketua Prodi Manajemen dan Bisnis), dan Idqan Fahmi(Pimpinan Sidang).

"Alhamdulillah, sidang promosi ini berjalan baik dan lancar. Bersyukur sidang terbuka ini juga dihadiri secara online hampir 250 orang peserta," kata Audy dalam keterangan tertulis, Jumat (24/12/2021) usai lulus program doktor.

Adapun gelar yang pernah diraih meliputi Insinyur (Ir), Sarjana Peternakan (S.Pt), Master of Science in Economics (M.Sc.), Magister Manajemen (M.M.), Insinyur Profesional Madya (IPM), dan ASEAN Engineering (ASEAN. Eng). Selain dari akademi, Audy juga menyandang gelar kedaerahan yakni Datuak Rajo Pasisia Alam.

Audy menjelaskan, pencapaiannya tersebut tidak terlepas dari dukungan orang-orang terdekat yakni keluarga.

"Terima Kasih pada bapak, ibu, istri, anak-anak dan keluarga besar serta semua pihak yang telah memberikan suport, dukungan selama ini . Mudahan semua semangat ini dapat menginspirasi generasi milenial Sumatera Barat untuk terus menambah pengetahuan dalam meningkatkan kapasitas diri dan meningkatkan daya saing untuk menang di era persaingan global saat ini," terangnya. (***)




Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved