arrow_upward

Wako Hendri Septa Lantik Arfian Jadi Pj Sekdako Padang

Jumat, 01 Oktober 2021 : 16.36

 

Walikota Padang Hendri Septa melantik Arfian sebagai Pj. Sekdako. (humas).

Padang, Analisakini.id- Walikota Padang Hendri Septa resmi mengangkat Arfian sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Padang. 

Pelantikan pria yang juga menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Padang tersebut dilangsungkan di Palanta Kediaman Resmi Walikota, Jumat (1/10) pagi.

"Penetapan Arfian menjadi Pj Sekda Kota Padang tersebut dapat dilakukan setelah terbitnya Surat Keputusan (SK) Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) perihal pelantikan terkait yang dikeluarkan baru-baru ini," kata Walikota Hendri Septa.

Seperti diketahui, jabatan Sekda Padang sebelumnya sempat kosong pasca ditinggal Amasrul yang lalu diisi Edi Hasymi selaku Pelaksana Harian (Plh). 

Setelah surat usulan untuk penetapan Pj Sekda Padang tersebut disetujui Gubernur Sumbar disertai proses administrasi selesai, barulah dilakukan pelantikan.

Hendri Septa mengaku, untuk jabatan Pj Sekda Padang  sebelumnya ia mengusulkan lebih dari satu nama. Namun Arfian lah yang terpilih dan juga mendapat persetujuan orang nomor satu di Sumbar. 

"Alhamdulillah pelantikan pak Arfian sebagai Pj Sekda tepat pada hari bersejarah yakni Hari Kesaktian Pancasila. Maka dari itu kita tentu berharap, Pj Sekdako yang baru dilantik segera melakukan tugas-tugas dan wewenangnya serta membenahi pekerjaan rumah (PR)-nya yang sedang terbengkalai. Baik itu terkait administrasi dan segala macam yang di lingkup Pemko Padang. Terutama sekali bagaimana membantu saya dalam menjalankan roda pemerintahan dan melayani masyarakat di kota yang kita cintai ini seutuhnya," harap wako bersemangat.

Selanjutnya Wako Padang tersebut juga membeberkan ke depan akan terus melakukan pelantikan dan pengisian jabatan strukrural yang masih kosong atau pun rotasi dan mutasi. 

"Beberapa jabatan baik eselon II ada yang masih kosong dan ditempati Plt atau Plh. Semoga ke depan kita upayakan pengisiannya," bebernya.

Dalam pelantikan yang berlangsung dengan khidmat dan mengacu protokol kesehatan (prokes) itu dihadiri seluruh kepala OPD di lingkup Pemko Padang.(***)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved