Padang, Analisakini.id- Kontestan babak 16 besar Euro 2020 sudah ditentukan seiring berakhirnya matchday terakhir di fase grup F, Kamis (25/6/2021) dini hari tadi. Ada dua final kepagian yang tersaji di fase gugur itu
Sejak dihelat pada 11 Juni lalu, Euro 2020 sudah merampungkan 36 laga. Sepanjang, laga, tersemat 94 gol. artinya, ada 2,61 gol per laga yang hadir. Angka tersebut seakan menjelaskan jika para kontestan tak segan mempraktekan permainan menyerang guna dapatkan kemenangan atas lawan.
Dari sekian gol yang hadir, matchday terakhir di Grup F menjadi sorotan. Laga Jerman dan Hungaria berakhir dengan skor 2-2. Di tempat lain, skor yang sama menjadi hasil akhir Prancis melawan Portugal. Artinya, ada 8 gol yang hadir tanpa pemenang.
Di babak 16 besar, Inggris dijadwalkan bersua Jerman selaku tim runner up Grup F. Laga kedua tim diprediksi akan berjalan sengit. Selain itu, Belgia juga akan bersua dengan Portugal di fase gugur. Perang bintang, sekali lagi, akan terjadi pada laga tersebut.
Dua laga ini bakal sengit dan dianggap partai final kepagian.
Di sisi lain, Kroasia akan bertemu Spanyol. Sementara Belanda bakal bersua dengan Republik Ceko, Prancis akan bersua Swiss, Italia, yang sudah lolos lebih dulu bakal bersua dengan kuda hitam Austria. Di babak 16 besar, tersemat juga laga kurang populer antara Wales melawan Denmark. (sumber vivagoal.com)