arrow_upward

Pemuda Kampung Tengah Parlayanan Goro Bersihkan Pemakaman Umum

Senin, 12 April 2021 : 11.08

 

Pemuda Kampung Tengah Parlayanan goro bersihkan pemakaman umum. (ist).

Pasaman Barat, Analisakini.id - Pemuda Kampung Tengah Parlayanan, Jorong Situak Barat, Nagari Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang, Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat gelar kerja bakti membersihkan pemakaman umum, Sabtu (10/4/2021). Kegiatan itu dilakukan guna menyambut bulan Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi..

Dengan menggunakan alat seperti cangkul, sapu lidi, dan karung mereka membersihkan rumput di areal makam. Tradisi ini merupakan salah satu yang biasa dilakukan umat muslim di Indonesia dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

Mereka tampak guyub membersihkan rumput dan tanaman yang tumbuh liar di areal makam. Ada yang merapikan tanaman yang tumbuh liar dengan memotongnya menggunakan arit. Lalu ada yang membersihkan tumpukan daun dengan sapu lidi.

"Kita teregak karna kami terus terapkan budaya gotong royong di kampung kami. Kebetulan ada waktu luang buat bersih- bersih makam, apa lagi beberapa hari lagi masuk bulan suci Ramadan," ujar Sofyandi Lubis selaku penggerak pemuda setempat.

Disampaikannya juga, walapun wabah Covid-19 belum reda, tradisi untuk bersih-bersih makam tetap dilakukan. Tentunya, dengan lingkungan bersih, Insya Allah kita akan selalu sehat.

"Tradisi bersih-bersih makam menjelang bulan suci Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi akan terus kita tanamakan. Di saat ramai wabah Covid-19, kami tetep terus waspada dan memantau warga yang pulang kampung," katanya.

Selain di tempat itu, pantauan analisakini.id juga melihat di setiap TPU banyak warga yang membersihkan. (bis)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved