arrow_upward

Wagub Sumbar Audy Joinaldy Minta Direksi BUMD Belajar ke Pengurus Koperasi Kantor Gubernur

Kamis, 04 Maret 2021 : 18.16


Wagub Sumbar Audy Joinaldy bersama Sekdaprov Alwis, Ketua KPRI unit Korpri Kantor Gubernur Ell Yawardi, pengurus dan pengawas KPRI beserta bendahara terbaik antar OPD di lingkungan Pemprov, saat membuka RAT tahun buku 2020 KPRI Unit Korpri Kantor Gubernur. (ist)

Padang, AnalisaKini.id-Wakil Gubernur Sumatera Barat (Wagub Sumbar) Audy Joinaldy meminta direksi BUMD seperti PT Grafika dan PT Balairung belajar cara pengelolaan kepada pengurus Koperasi Pegawai RI unit Korpri Kantor Gubernur.

"Ini acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) tahun buku 2020. Tapi saya lihat banyak hadiah yang disediakan untuk anggota. Pasti untung nih selama 2020. Ini bagus. Pengelola Grafika dan Balairung mesti menirunya,' tegas Audy saat membuka RAT tahu buku 2020 KPRI unit kantor Gubernur Sumbar, Kamis (4/3/2021) di gedung wanita Rohana Kudus, Padang.

Audy menekankan hal itu, lantaran sebelumnya, saat memanggil direksi Grafika dan Balairung terkait pengelolaan, BUMD ini merugi. Padahal BUMD tersebut didirikan salah satunya menjalani usaha sehingga mendatangkan PAD bagi daerah.

Disebutkan, profesionalisme pengurus dan karyawan KPRI merupakan faktor penting dalam mengelola koperasu. Untuk itu profesionalise harus diterus ditingkatkan dan disertai dukungan dari seluruh anggora dan pimpinan unit kerja.

Di samping itu, kemajuan sebuah koperasi juga sangat ditentukan oleh sejauhmaa anggota berkontribusi untuk koperasi. Olehkarena itu, kepada anggota koperasi sangat diharapkan agar dapat memanfaatkan secara optimal produk jasa yang tersedia pada unit usaha koperasi.

Pengusaha muda ini juga menekankan di era sekarang dan kedepan, digitalisasi menjadi penting. Untuk itu, Audy minta pengurus KPRI untuk menjelma menerapkan digitalasi dalam pengelolaan untuk memberikan kemudahan bagi pengurus dan anggota.

"Terakhir, saya bersama Gubernur Mahyeldi, menunggu pengurus KPRI di kantor, karena ingin bergabung menjadi anggota di KPRI ini," kata Audy dan disambut aplaus dari pengurus, dewan pengawas dan anggota KPRI yang hadir.

Wagub Sumbar Audy Joinaldy memberikan hadiah kepada bendahara OPD berprestasi disaksikan Sekdaprov Alwis dan Ketua KPRI Unit Korpri Kantor Gubernur, Ell Yawardi. (ist).

Sementara itu, Ketua KPRI Unit Korpri Kantor Gubernur, Ell Yawardi mengatakan dari berbagai unit usaha yang dijalani KPRI selama 2020 membukukan Sisa Hasil Usaha (SHU) Rp429 juta lebih. Angka ini lebih tinggi ketimbang SHU dalam tiga tahun terakhir.

"Ini tidak terlepas dari dukungan anggota sehingga usaha koperasi bisa dijalani maksimal, meski di masa pandemi Covid-19 yang menimpa negeri ini termasuk Sumbar. Ke depan, kami tetap butuh dukungan anggota untuk memajukan koperasi ini yanh tentu saja memberikan dampak positif kepada anggota," terangnya.

Dia juga menjelaskan, usaha yang dilakoni koperasi dari sisi manfaat ekonomi mengalami peningkatan pula ketimbang tahun sebelumnya. Manfaat ekonomi bagi anggota nilainya mencapau Rp3,595 miliar, tahun 2019 hanya Rp3,173 miliar. 

Ell mengatakan RAT tahun buku 2020 dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan seperti cuci tangan, jaga jarak, pakai masker dan periksa suhu tubuh. 

"Yang hadir terpaksa kami batasi, masing-masing OPD tiga orang. Biasanya mencapai angka seribuan anggota yang hadir. Meski dibatasi yang hadir, tapi doorprize semua anggota memiliki hak sama. Tercabut namanya sebagai penerima doorprize, tetap berhak menerima walau tidak hadir,"terangnya.

Turut memberikan sambutan pengawas KPRI yang disampaikan Novrial dan Ketua PKP RI Sumbar, Hadi Suryadi. (ef)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved