arrow_upward

Wagub Audy Joinaldy Berharap Kontribusi Alumni IPB untuk Pembangunan Sumbar

Sabtu, 13 Maret 2021 : 20.58

 

Wagub Sumbar Audy Joinaldy memberikan sambutan.(ist).

Painan, AnalisaKini.id-Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy mengatakan alumni yang tergabung dalam Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor (IPB) hendaknya lebih berkontribusi terhadap pembangunan daerah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Menurut Audy, alumni IPB cukup banyak dan tersebar di seluruh wilayah Indonesia dengan berbagai profesi.

"Saya juga masuk salah satu alumni IPB. Saya bangga menjadi alumni IPB," kata Audy saat membuka musyawarah daerah (Musda) DPD Himpunan Alumni (HA) IPB Provinsi Sumbar, Sabtu (13/3/2021) di Hotel Hannah Painan.

Disebutkannya juga, alumni IPB harus saling bersinergi dengan stakeholder yang ada dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan.

Hadir juga Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansyah, Sekjen DPP Himpunan Alumni IPB Pusat, Ketua DPD Himpunan Alumni IPB Provinsi Sumbar, Arkadius dan para undangan lainnya.

Ketua Pelaksana Musda, Meldian mengungkapkan, tema Musda adalah optimalisasi peran dan sinergi himpunan alumni IPB dalam pembangunan pertanian menuju Sumbar Madani unggul dan berkelanjutan.

"Kegiatan Musda DPD Himpunan Alumni IPB Provinsi Sumbar 2021 dilaksanakan selama 2 hari, mulai Sabtu hingga Minggu, 13-14 Maret 2029. Adapun agenda Musda antara lain, pemilihan pengurus, menyusun program kerja lima tahun mendatang dan diakhiri dengan kegiatan penanaman pohon sekitar Kota Painan," terangnya.

Sementara itu, Ketua DPD Himpunan Alumni IPB Provinsi Sumbar, Arkadius Dt. Intan Bano mengatakan, alumni IPB telah banyak berkiprah baik di eksekutif, legislatif dan lembaga kemasyarakatan lainnya. Ia berharap menyiapkan program kerja strategis lima tahun kedepan, memasukkan kearifan lokal dalam program kerja.

DPD Himpunan Alumni IPB Provinsi Sumbar telah membuat telah membuat nota kesepahaman dengan Pemprov Sumbar dan IPB Bogor.

"Nota kesepahaman itu terkait dengan pengembangan potensi sektor pertanian, peternakan, perkebunan, perikanan, kehutanan dan mitigasi bencana," sebutnya.

Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansyah mengapresiasi pelaksanaan Musda DPD Himpunan Alumni IPB Provinsi Sumatera yang dipusatkan di Kabupaten Pesisir Selatan.

Dia berharap dengan Musda ini akan ada sinkronisasi pemkab dengan Himpunan Alumni IPB dalam mengembangkan potensi daerah serta adanya investasi. (***)



Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved