Plt. Wako Padang Hendri Septa memasangkan tanda peserta kepada perwakilan calon Paskibraka Padang. (kominfo). |
Padang,AnalisaKini.id-Sebanyak 323 orang calon pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) se-Kota Padang mengikuti seleksi mulai Senin (22/3/2021). Seluruhnya akan saling unjuk gigi selama lima hari. Mereka yang mampu menjadi terbaik akan mewakili Padang di tingkat provinsi.
Seleksi Calon Paskibraka Padang dibuka Plt Walikota Hendri Septa di Lapangan Parkir KONI Sumbar, GOR H. Agus Salim Padang. Dalam acara pembukaan itu Hendri Septa berpesan kepada seluruh peserta untuk memanfaatkan peluang yang ada dan melakukan terbaik.
“Lakukanlah yang terbaik, karena kesempatan hanya datang sekali,” tuturnya.
Plt Walikota Padang sangat berharap seluruh peserta menunjukkan penampilan terbaiknya saat diseleksi sehingga nantinya peserta mampu menembus tingkat nasional.
“Harapan kita tentunya seluruh peserta dapat menunjukkan kemampuannya, agar Padang dapat mengirimkan wakilnya di tingkat nasional,” harap Hendri Septa.
Hendri Septa juga berpesan kepada seluruh pelatih dan senior Paskibraka untuk menanamkan jiwa pratriotisme dan bela negara di dalam diri calon Paskibraka. Tidak saja menjadi pengibar bendera, akan tetapi juga memiliki kecintaan kepada Tanah Air.
Sementara itu Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Padang Mursalim Nafis menyebut, peserta seleksi pada tahun ini cukup banyak. Sebanyak 34 sekolah mengutus perwakilannya.
“Sebanyak 160 putra dan 163 putri ikut terlibat pada seleksi ini,” ujarnya didampingi Sekrertaris Dispora Jasrizal dan Kabid Pemuda Dispora Djunardi.
Mursalim menuturkan, nantinya seluruh peserta akan diseleksi hingga Jumat (26/3). Dari ratusan peserta, akan dikerucutkan menjadi sebelas pasang. Sebelas pasang itu nantinya yang akan dikirim ke tingkat provinsi untuk diseleksi lagi.
“Sisanya nanti akan menjadi kebutuhan Paskibraka di Kota Padang, harapan kita nanti ada yang dikirim ke tingkat nasional,” pungkasnya.(cl)