arrow_upward

Milenial Manang!!!, Mari Basamo Mambangun Kampuang Halaman

Rabu, 09 Desember 2020 : 20.01

 

Mahyeldi-Audy saat debat Pilgub yang diadakan KPU Sumbar. (ist)

oleh Udayana M.

Hasil perhitungan cepat yang disiarkan dua stasiun TV Nasional menempatkan pasangan Buya Mahyeldi dan Audy Joinaldy sebagai pemenangnya. Tentu saja kita harus menunggu sampai pengumuman resmi KPU untuk mendapatkan hasil yg secara legal formal diakui.

Berdasarkan catatan di banyak pilkada maupun pilpres hasil perhitungan cepat (quick count) dengan hasil yang nantinya direlease KPU umumnya tidak terjadi banyak perubahan yang signifikan. 

Pada kesempatan ini saya ingin mengucapkan selamat kepada Buya Mahyeldi dimana sebagai alumni Unand. Kita selaku alumni turut bangga dengan pencapaian Buya untuk menakhodai Sumatera Barat lima tahun ke depan.

Untuk Audy Joinaldy ini adalah pencapaian yang luar biasa, *Vini Vidi Vici* , sebuah sejarah baru dimana beliau menjadi Wakil Gubernur termuda untuk Sumatera Barat. 

Apa artinya Wakil Gubernur termuda dengan semboyan Milenial Manang ? 

Sebagai reminder bagi kita semua, itu berarti untuk lima tahun ke depan anak-anak muda akan memiliki peran aktif dan terdepan dalam pembangunan pemberdayaan ekonomi. 

Ada 100.000 enterpreneur muda yang akan diusahakan utk ditumbuhkan. Ada juga pembangunan sektor pertanian, peternakan, perikanan, perkebunan tterintegrasi dari hulu ke hilir yang diharapkan dapat menjadi lapangan kerja bagi angkatan-angkatan muda. Gairah perubahan ekonomi diharapkan mengeliat dengan semangat kebersamaan. 

Perbedaan pilihan dukungan dalam pilkada adalah hal yang lumrah dan bukanlah sesuatu yang membuat kita terbelah ke dalam kubu-kubu atau kelompok-kelompok tertentu. 

Setelah pilkada kita kembali satu dengan niat tulus membangun Negeri Minangkabau , Sumatera Barat Tercinta.

Mari singsingkan lengan, "Basamo Mambangun Sumbar Madani"  lupakan semua perbedaan menjelang pemilihan, pembangunan negeri, anak dan kemenakan itu yang utama. 

(Penulis, alumni Fakultas Teknik Unand Padang)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved