arrow_upward

Pilgub Sumbar, Nomor Urut 1 Simbol Tauhid dan Milik Para Juara

Kamis, 24 September 2020 : 19.58

 

Mulyadi-Ali Mukhni.

Padang, AnalisaKini.id -Pasangan calon Gubernur dan wakil gubernur Sumbar Mulyadi – Ali Mukhni mensyukuri memperoleh nomor urut 1 untuk pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sumbar 2020. Ia mengaku memang sejak awal berharap dapat nomor urut 1.

“1 adalah nomor yang diidam-idamkan oleh semua orang. Dari awal kami sudah menginginkan nomor 1,” ujar Mulyadi usai pencabutan nomor urut di hotel Ina Muara, Kamis (24/9/2020).

Menurut Mulyadi, nomor satu adalah nomor yang sempurna, seimbang dan nomor pemenang, "Insya Allah,” terang anggota DPR RI tiga periode tersebut.

Mereka mengajak warga Sumbar bersatu untuk mewujudkan Sumbar berkah dan sejahtera. Tidak ada kejayaan tanpa kebersamaan. "Mari kita wujudkan bersama-sama,” ajak kader Demokrat tersebut.

Hal senada juga diungkapkan calon wakil guburnur Ali Mukhni. Menurutnya nomor 1 adalah simbol tauhid kepada Allah.

”Allhamdulillah di nomor urut 1 ini ada simbol Tauhid, ada Ketuhanan Yang Maha Esa, dan nonor 1 itu lambang juara,”ujar Ali Mukhni memaknai nomor yang didapatnya.

Ali Mukhni berharap proses tahapan Pilkada Sumbar terus berjalan, hari ini sudah dapat nonor urut 1, Sabtu 26 September tahapan kampanye setelah itu masa tenang dan hari pencoblosan pada 9 Desember 2020.

”Semoga proses sampai saat ini dengan nomor urut 1, Insya Allah adalah nomor terbaik dan semoga Allah SWT meridhoi langkah Mulyadi-Ali Mukhni selanjutnya di sisa tahapan Pilkada Sumbar ini,”kata dia. (***)


Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved