arrow_upward

Penanganan Corona, Pemko Padang Dapat Insentif Rp14,9 Miliar dari Pusat

Kamis, 30 Juli 2020 : 00.07

Walikota Padang Mahyeldi.
Padang, AnalisaKini.id - Pemerintah Kota Padang mendapatkan uang insentif Rp14,9 miliar dari Pemerintah Pusat karena termasuk terbaik dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.

"Ya memang kita mendapatkan penghargaan sebagai penanganan Covid-19 terbaik dan mendapatkan dana insentif  Rp14,9 miliar," kata Walikota Padang , Mahyeldi, Kamis (30/7/2020).

Mahyeldi menjelaskan dana yang didapatkan tersebut akan digunakan untuk sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di jajaran Pemerintah  Kota Padang, di antaranya Dinas Perdagangan, Dinas Kesehatan dan Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

"Untuk Dinas Perdagangan, anggaran itu akan digunakan untuk pemberdayaan Pasar Raya Padang," kata Mahyeldi.

Sedangkan untuk Dinas Kesehatan, anggaran itu akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas di Puskesmas. Untuk Dinas Koperasi dan UMKM, anggaran itu akan diberikan kepada pemilik UMKM untuk memperbaiki perekonomian UMKM.

"Kami akan mengusahakan dana itu bisa dicairkan dalam waktu dekat sehingga bisa segera direalisasikan dan bisa dilaksanakan sesuai dengan perencanaan," sebut mahyeldi.

Ditambahkan Wakil Walikota Padang , Hendri Septa, anggaran tersebut tidak boleh digunakan untuk hal lainnya seperti untuk pembayaran honor dan untuk perjalanan dinas.

"Hanya untuk pembangunan perekonomian saja," singkat Wawako. (***)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved