arrow_upward

Sekwan Raflis: SMAN 3 Painan Jadi Badan Publik Informatif, Energi untuk Memajukan Sekolah

Senin, 06 Mei 2024 : 20.43

 

Suasana pengukuhan Duta Keterbukaan Informasi Publik (KIP) SMAN 3 Painan, Senin (6/5/2024). (humasdprdsb) 

PAINAN, ANALISAKINI.ID--SMA Negeri 3 Painan termasuk Badan Publik Informatif. Ini, tentunya, motivasi luar biasa dalam mengembangkan segala potensi sekolah. Terlebih sekolah bersangkutan punya siswa yang memiliki wawasan dan penyelenggaraan terkait keterbukaan informasi publik.

Sekretaris DPRD Sumbar H. Raflis ,SH.MM menyampaikan hal itu saat pengukuhan Duta Keterbukaan Informasi Publik (KIP) SMA N 3 Painan, Senin (6/5/2024). 

Menurut Sekwan, keberhasilan sebagai badan publik yang informatif merupakan sebuah energi untuk memberikan layanan kinerja semakin baik dalam penyelenggaraan pendidikan tentunya di sekolah ini. 

"Ya, semoga ke depan SMAN 3 Painan pengelolaan penyelenggaraan informasi publiknya semakin maju dan meraih penghargaan yang lebih tinggi lagi dalam memajukan pendidikan di Sumatera Barat," ujar Raflis, bangga.

Pada kesempatan tersebut, Raflis menyampaikan, beberapa tahun terakhir ini Sekretariat DPRD Sumbar sudah menjadi OPD terinformatif dan saat ini terus mengembangan pelayanan pengelolaan informasi publik. Katanya, kini sudah pada proses out came (dampak baik).

Artinya, lanjut Sekwan Raflis, Sekretariat DPRD Sumbar sudah lebih maju dalam pelayanan publik, baik dari sarana dan prasarana maupun kesiapan sumber daya manusia. Ada 11 orang tenaga IT yang menggawanginya. Ada kerja sama media dan pengelolaan media sosial, dan ada pula fasilitasi perpustakaan khusus dan podcast. 

Menurut Raflis, hasil Survei Indonesia Indokator, selama tahun 2023 ada penyebaran informasi kegiatan DPRD Sumbar nomor dua terbanyak setelah DPRD DKI Jakarta sebagai pusat pertumbuhan media terbesar di Indonesia. 

Lalu, dalam data kunjungan orang ke DPRD Sumbar tahun 2023 telah mencapai pula lebih kuran 11 ribu orang. Hal ini dari berbagai aktifitas kedewanan, kunjungan siswa, pelajar, mahasiswa dan masyarakat baik, termasuk dalam menyampaikan aspirasi publik (demo).

“Namun hal positif, lebih 80 persen banyak kunjungan kegiatan dari pada demo menyampaikan aspirasi," ungkapnya. 

Ditambahkan Kabag Persidangan Zardi Syahrir, keterbukaan penting dalam menumbuhkan dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap integritas Badan Publik. "Kita bangga dan senang adanya duta KIP SMAN 3 Painan, sebagai aktifitas badan publik penyelenggaraan sekolah dapat berjalan dengan baik dan bersih. Dan pengelolaan informasi keterbukaan publik menjaga integritas sekolah dan menumbuhkan kecintaan tanah air dan kebanggaan akan  sekolah," katanya. 

Kegiatan pengukuhan Duta KIP SMA N 3 Painan ini dihadiri oleh Komisioner KI Sumbar, Dinas Kominfo Pessel, Kepala Sekolah, majelis guru dan 50 siswa Duta KIP SMAN 3 Painan. (n-r)

Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved