arrow_upward

Kejar Target Vaksinasi bagi Lansia, Walikota Hendri Septa Motivasi Dokter dan Koordinator Vaksin

Minggu, 09 Januari 2022 : 17.15

 

Walikota Padang Hendri Septa didampingi Kapolresta Padang Kombes Pol. Imran Amir dan pejabat lainnya memberikan arahan kepada tenaga medis saat meninjau gerai vaksinasi. (humas).

Padang, Analisakini.id-Saat ini cakupan vaksinasi di Padang sudah terbilang bagus. Namun masih ada yang menjadi pekerjaan rumah (PR) yakni vaksinasi bagi tingkat lansia.

"Vaksinasi bagi warga kita yang lansia sampai hari ini baru mencapai 49,11 persen. Sementara untuk bisa melakukan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun, kita harus mendapatkan cakupan vaksinasi bagi lansia minimal 60 persen. Jadi ini yang kita fokuskan ke depan agar anak-anak kita usia 6-11 juga bisa divaksin," jelas Walikota Hendri Septa di hadapan para dokter vasinator dan koordinator vaksin dari 24 Puskesmas se-Kota Padang di Palanta Kediaman Resminya, Sabtu (8/1/2021).

Pertemuan ini, sebut Wako dalam rangka upaya bersama untuk lebih memaksimalkan lagi capaian vaksinasi di Padang. Adapun total capaian vaksinasi di Padang per Jumat (8/1) untuk dosis I sudah mencapai angka 79,11 persen (574.815 jiwa). Dimana vaksinasi dosis II sebanyak 58,03 persen (421.667 jiwa) dengan untuk kategori warga lanjut usia (lansia) dosis I baru di angka 49,11% (36.142 jiwa).

"Kita ingin pelaksanaan vaksinasi di semua gerai vaksin di Padang lebih optimal lagi. Maka itu kita sengaja mengundang para dokter vaksinator dan koordinator vaksin. Harapannya semoga dengan semangat bersama yang kita pupuk hari ini akan memberikan motivasi dan memompa semangat dalam melaksanakan vaksinasi ke depan. Terutama bagi warga tingkat lansia yang masih belum mencapai target," ungkap Wako didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Edi Hasymi saat itu.

Wako membeberkan salah satu upaya yang akan dilakukan pihaknya ke depan yaitu melalui Camat dan Lurah diharapkan bisa mengajak para RT dan RW masing-masing mensukseskan vaksinasi bagi lansia tersebut. 

"Kita harapkan setiap RT minimal mampu mendapatkan tiga orang lansia yang akan divaksin. Bila itu dilakukan dari jumlah RT se-Kota Padang yang jumlahnya tiga ribu lebih tentu akan mendapatkan hasil sembilan ribu lebih lansia. Sementara untuk mendapatkan capaian vaksin lansia 60 persen itu kita hanya butuh minimal enam ribu lagi lansia yang divaksin. Semoga upaya ini dapat kita dukung dan wujudkan bersama," pungkas Wako.

Tinjau Gerai Vaksin

Sebelumnya, Walikota Hendri Septa bersama Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir melakukan touring peninjauan sejumlah gerai vaksinasi Covid-19 yang berada di sejumlah lokasi di Padang.

Lokasi yang dikunjungi pertama kali yakni, Kantor Camat Padang Utara, dilanjutkan ke balai warga yang berada di RT 03/RW 05 Komplek Singgalang Blok B Kecamatan Koto Tangah, dan Kantor Polsek Koto Tangah. Lalu berlanjut lagi ke Jln. By Pass Km 12, Kelurahan Sungai Sapih samping Bank BRI dan berakhir di Kantor Polsek Kawasan Teluk Bayur, Kecamatan Padang Selatan.   

Hendri Septa mengatakan, kunjungan ke beberapa gerai vaksinasi ini merupakan bagian dari rutinas dan kegiatannya sehari-hari. Dimana kali ini dilakukan bersama Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir.  

Sementara itu, Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir mengatakan, pengecekan vaksinasi  yang dilakukan hari ini sehubungan dengan lomba Sumbar Sadar Vaksin (SUMDARSIN) yang diadakan oleh Polda Sumbar dan Pemerintah Provinsi. Lomba ini akan digelar selama dua pekan ke depan. 

"Saat ini capaian vaksinasi Covid-19 di Sumatera Barat baru mencapai angka 68,74 persen. Mudah-mudahan dengan adanya lomba ini akan dapat meningkatkan capaian vaksinasi di Sumbar khususnya dan Kota Padang umumnya, sehingga capaian vaksinasi di Sumatera Barat bisa melebihi rata-rata nasional," jelas Kapolresta Padang itu.

Hadir mendampingi Wako Hendri Septa, Asisten Pemerintahan dan Kesra Edi Hasymi, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Amrizal Rengganis, Camat Padang Barat Eri Sendjaya, Camat Kuranji Eka Putra Buhari, Camat Lubuk Begalung Heriza Syafani dan unsur Dinas Kominfo Kota Padang. (***)


Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved