arrow_upward

Diprediksi Menangi Pilkada Sumbar, Ini Kunci Kemenangan MUALIM

Jumat, 30 Oktober 2020 : 14.52

 


Padang, AnalisaKini.id- Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sumbar Mulyadi – Ali Mukhni tampak unggul jauh dari Paslon lainnya di berbagai hasil survei yang dirilis oleh lembaga survei kredibel akhir akhir ini. Pasangan yang disingkat dengan sebutan Mualim tersebut bahkan unggul hingga dua digit dari lawan lawannya.

Pengamat politik Edi Indrizal menilai keunggulan tersebut tidak terlalu mengejutkan. Soalnya hal itu sudah terlihat sejak jauh hari. Berbagai faktor melatarbelakangi melejitnya pasangan yang diusung oleh partai Demokrat dan PAN tersebut.

Faktor pertama yakni ketokohan Mulyadi – Ali Mukhni sebagai pejabat publik berpengalaman yang dikenal memiliki kinerja bagus dan karya nyata yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Kunci MUALIM hingga kini leading dari paslon lain pertama, keunggulan figuritas kandidat, baik cagub maupun antar cawagub. Pasangan MUALIM adalah figur pejabat publik berpengalaman, gigih bekerja untuk kepentingan umum dan terbukti nyata banyak hasil karyanya yang dirasakan masyarakat Sumatra Barat,” ujar Edi Indrizal, Jumat, (30/10/2020).

Faktor kedua menurut Edi pasangan MUALIM memiliki strategi yang komprehensif dibanding calon lainnya.

“Kedua, strategi pemenangan MUALIM lebih komplit, kombinatif dan massif dibandingkan paslon lainnya, di sini MUALIM tampak betul betul siap dan menguasai medan pertempuran,” sambung koordinator lembaga survey Indikator Politik Indonesia wilayah Sumbar, Riau, Kepri, Jambi ini.

Edi menambahkan, jika Mulyadi – Ali Mukhni mampu menjaga ritme dan mengoptimalkan pemilih mereka datang ke TPS pada hari pencoblosan, maka pasangan MUALIM diyakini akan memenangi Pilkada Sumbar.

“Mereka harus mampu menjaga ritme. Jika gagal atau lengah menjelang pencoblosan, maka calon lain bisa mengambil momentum,” kata Edi.(***)


Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved