arrow_upward

Audy Joinaldy Kunjungi Pasar Solok : Pasar Tradisional Gerakkan Ekonomi Masyarakat

Senin, 26 Oktober 2020 : 21.56

 

Audy Joinaldy diskusi ringan dengan pedagang di Pasar Raya Solok.

Solok, AnalisaKini.id- Calon wakil gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy kunjungi Pasar Raya Solok untuk mendengarkan aspirasi para pedagang sekaligus menyapa warga yang berbelanja kebutuhan pokok, Senin (25/10/2020).

Meluasnya pandemi Covid-19 mengakibatkan penurunan pada daya beli masyarakat yang berlanjut pada melemahnya transaksi dagang di pasar. Bahkan, dampak dari penurunan jumlah pembeli tersebut turut menyebabkan beberapa pasar tutup.

Audy menyebut, pasar tradisional adalah prioritas untuk menggerakkan roda perekonomian masyarakat. Roda ekonomi yang terus bergerak akan mampu mencapai kesejahteraan dan mengentaskan kemiskinan serta pengangguran. 

"Inilah salah satu fokus kerja saya dan Buya Mahyeldi dalam usaha membangun Sumbar Madani di tengah adanya pandemi Covid-19," kata Audy Joinaldy.

Pihaknya akan terus melakukan inovasi dalam mengoperasikan pasar seperti mengatur jumlah pedagang secara bergiliran, serta memanfaatkan sistem pesan antar barang melalui media sosial, seperti whatsapp, facebook, maupun instagram.

"Pedagang dapat bekerja sama dengan aplikasi transportasi online, seperti Gojek dan Grab. Selain itu, bisa membuka pasar dengan mengatur jarak pedagang sesuai protokol Covid-19, " sebut Audy Joinaldy.(***)




Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved