arrow_upward

Audy Joinaldy Ajak Driver Online Bersama-sama Bangun Sektor Wisata Sumbar

Senin, 19 Oktober 2020 : 21.59

 


Audy Joinaldy bersama ojek online.(ist).


Padang, AnalisaKini.id-  Sejumlah Driver Online Kota Padang menghadiri pertemuan bersama Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumatera Barat (Sumbar), Audy Joinaldy di Posko Pemenangan Mahyeldi-Audy Joinaldy,di Jalan Jenderal Sudirman, Kampung Jao, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Senin (19/10/2020).

Dalam silahturahmi tersebut, Audy mengajak para driver untuk membangun bersama sektor pariwisata Provinsi Sumatera Barat. Menurut Audy angkutan umum salah satu unsur strategis dalam aktivitas kepariwisataan karena angkutan umum memiliki tugas membawa wisatawan menuju daerah tujuan destinasi wisata. Selain itu, sektor pariwisata bisa saling bersinergi dengan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam meningkatkan ekonomi sumbar.

Sebagaimana ketahui, Calon Gubenur (Cagub) dan Calon Wakil Gubenur (Cawagub), Mahyeldi-Audy Joinaldy telah menyiapkan program destinasi wisata berskala nasional hingga internasioal.

"Nanti kita siapkan satu destinasi berskala Internasional dan 18 destinasi skala nasional di setiap kabupaten/kota Sumbar. Program ini sangat membantu meningkatkan potensi ekonomi di Sumbar," ungkap Audy.

Sementara itu, salah satu driver online, Andi menyampaikan keluh kesahnya selama ia bekerja. Ia mengatakan para driver online kesulitan mencari penumpang ditengah wabah Covid-19 melanda. Melihat kondisi tersebut Audy akan memikirkan jangka panjang cara menangani masalah tersebut.

“Beliau (Audy) akan memikirkan jangka panjangnya, apabila ia duduk menjadi Wakil Gubenur. Mungkin lebih maju lagi terutama untuk membangun kota wisata karena angkutan umum memiliki peran penting di sini,”katanya.

Melihat respon dari Milenial Manang ini, Andi mengatakan Audy merupakan sosok pemimpin yang memerhatikan rakyat kecil. (***)



 


Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved