arrow_upward

Andre Rosiade Salurkan 50 Paket Sembako untuk Warga Bungtekab

Kamis, 24 September 2020 : 09.00

Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar Nurhaida menyerahkan bantuan sembako dari Andre Rosiade kepada warga Bungus Teluk Kabung, Padang.(ist)

 Padang, AnalisaKini.id - Anggota DPR Andre Rosiade menyalurkan 50 paket sembako untuk warga Bungus Teluk Kabung (Bungtekab), Padang, Rabu (24/9). Bantuan itu untuk membantu warga yang terdampak pandemi Covid-19 yang entah kapan akan berakhir. Sementara perekonomian masyarakat terus memburuk. 

Bantuan berupa beras, minyak, gula dan mie instan itu diserahkan melalui Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar Nurhaida, Wakil Sekretaris Alwis Ray dan Wakil Bendahara Zulkifli. Diterima langsung perwakilan warga Bungtekab Diwani Fahri disaksikan sejumlah warga dalam acara yang sederhana. Warga amat bersyukur dengan bantuan itu. 

“Sekarang hujan lebat sekali, banjir sudah sampai ke sejumlah rumah di Bungus ini. Bantuan dari pak Andre Rosiade ini akan sangat membantu warga menghadapi pandemi dan tak banyak beraktivitas di luar rumah ini. Terima kasih pak Andre, bantuan sudah kami terima dan segera dibagikan kepada warga yang membutuhkan,” kata Diwani yang baru usai membantu evakuasi warga dari rumah yang terendam banjir. 

Diwani mengatakan, dia sengaja mengontak Andre Rosiade yang juga Ketua DPD Gerindra Sumbar karena minimnya bantuan akibat Covid-19 di Bungtekab. 

“Kami lihat pak Andre Rosiade banyak membantu masyarakat Sumbar, tak hanya di Padang. Kami coba kontak juga, Alhamdulillah timnya datang ke Bungus ini,” katanya yang menyebut, bantuan ini sangat dibutuhkan masyarakat Bungtekab. 

Nurhaida yang juga Ketua Perempuan Indonesia Raya (PIRA) Sumbar mengatakan, dia diamanahkan Andre Rosiade untuk menyerahkan bantuan sembako kepada warga Bungtekab. Tak lama-lama, tim langsung mengumpulkan data, dan memastikan bantuan tersalurkan tepat sasaran. 

“Kami kumpulkan data terlebih dahulu, agar sembako ini benar-benar dinikmati oleh yang berhak. Tidak salah sasaran. Alhamdulillah warga terlihat senang menerima, meski hujan lebar mengguyur Padang. Kami juga akan terus bergerak menyalurkan bantuan dari pak Andre Rosiade dan Gerindra,” kata penggiat forum UMKM ini. 

Dihubungi terpisah, Andre mengucapkan terima kasih kepada tim yang telah menyalurkan bantuan di Bungtekab. Dia sengaja mengirimkan sembako, karena akan diberlakukannya Perda Adaptasi Kehidupan Baru (AKB) di Sumbar. Karena, warga akan kembali banyak melaksanakan kegiatan di rumah dan harus tetap mengikuti protokol kesehatan (Prokes). 

“Kami juga akan kembali menyalurkan bantuan langsung tunai ala Andre Rosiade untuk warga yang benar-benar membutuhkan.  Karena, pandemi ini kita tidak tahu kapan berakhir, sementara perekonomian makin memburuk. Semoga pandemi ini cepat berlalu dan kebidupan kembali normal lagi,” kata Ketua Harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini. (***)



Bagikan

Terbaru

Copyright © Analisakini.id | Jernih Melihat - All Rights Reserved